Privacy Policy

Kebijakan Privacy (Privacy Policy) untuk situs https://dede-gunawan.web.id/.

Situs ini merupakan situs yang dipergunakan untuk sharing tentang semua hal yang saya ingat. Dimulai dari apa yang sedang dipikirkan sampai masalah yang ditemukan.

Konten situs lebih banyak berisi tentang pemrograman, khususnya pemrograman web (web programming). Bisa juga tulisan lain yang masih berhubungan dengan dunia teknologi.

Anda boleh menyebarluaskan semua konten yang ada pada situs ini. Syaratnya hanya digunakan untuk kepentingan non-komersial dan menyertakan link dari situs ini. Jika untuk kepentingan komersial, silahkan hubungi saya melalui email yang ada dibawah halaman.

Data apa saja yang situs ini ambil ?

Komentar

Pada saat anda membuat komentar pada situs, ada beberapa data yang dibutuhkan. Data-data tersebut adalah nama, email, website, dan/atau data lainnya. IP address & User-Agent juga dibutuhkan untuk kepentingan sistem.

Cookie

Ketika anda membuat sebuah komentar, maka ada data-data yang perlu diisikan. Data ini akan disimpan pada cookie. Data akan tersimpan maksimal satu tahun. Penyimpanan bertujuan untuk mempermudah ketika akan memberikan komentar lagi. Anda tidak perlu mengisikan data-data yang sebelumnya sudah disimpan.

Konten Situs

Situs akan berisi data-data antara lain :

Artikel

Artikel khusus membahas pemrograman & teknologi. Murni dibuat oleh saya sendiri walau dengan metode ATM (amati-tiru-modifikasi).

Gambar

Biasanya gambar akan mengambil referensi dari google. Saya biasanya mencantumkan sumber gambar ketika menggunakan gambar dari google.

Embedded Contents

Saya akan membagikan konten video dari youtube. Baik itu buatan saya sendiri atau buatan orang lain.

Sharing Aplikasi

Saya kadang membuat aplikasi sebagai latihan. Github menjadi tempat favorit sebagai repository aplikasi.

Iklan & Google Adsense

Situs mungkin akan berisi iklan yang berasal dari Google Adsense. Privacy policy google adsense bisa dibaca pada link ini : https://policies.google.com/technologies/ads?hl=id.

Keamanan Data

Data yang telah didapat, tidak akan pernah diberikan kepada orang lain yang tidak bertanggung jawab. Kerahasiaan data menjadi pin utama. Proteksi SSL diaktifkan untuk mencegah serangan Man in the Middle Attack dari para hacker. Pastikan bar di browser sudah berwarna hijau tanda SSL aman.

Demikian Privacy Policy ini, silahkan kirim pertanyaan anda melalui halaman email gunawanassanusi1@gmail.com .